You are currently viewing SEMANGAT PARA GURU DAN PESERTA DIDIK SMK MUHAMMADIYAH 2 BANJARMASIN MELAKSANAKAN UJICOBA ASESMENT NON AKADEMIK (AN)

SEMANGAT PARA GURU DAN PESERTA DIDIK SMK MUHAMMADIYAH 2 BANJARMASIN MELAKSANAKAN UJICOBA ASESMENT NON AKADEMIK (AN)

Banjarmasin, smkm2bjm.com SMK Muhammadiyah 2 Banjarmasin beralamat di jalan Cempaka II No 10, dekat Masjid Aljihad dan Taman Kamboja, Rabu (12/06) telah terpilih dari delapan SMK dan empat SMA yang melaksanakan kegiatan Ujicoba Asesment Non Akademik (AN). Kegiatan ini berlangsung satu hari, pelaksanaan kegiatan ini dimulai pukul 07.30 Wita sampai selesai. SMK Muhammadiyah 2 Banjarmasin melaksanakan ujicoba Asesment Non Akademik dengan menggunakan dua ruang kelas dan satu ruang lab komputer, jumlah keseluruhan melaksanakan Ujicoba Asesment Non Akademik 15 Guru dan 40 Peserta didik.

Kegiatan Ujicoba Asesment Non Akademik hari ini di dampingi oleh oleh Bapak Arnowo Yudhistio dari Pusmendik. dan Bapak Helman Huda, S.Pd dari Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Selatan Bidang SMK. Tujuan dari kegiatan ini dilaksanakan untuk mendapatkan informasi dari Guru dan Peserta didik, kegiatan ini juga bermanfaat untuk pertimbangan menggunakan metode atau stategi dalam melakukan kegiatan pembelajaran serta memilih alat bantu yang paling baik, agar dapat menyusun rancangan belajar pada sekolah. Asesmen itu sendiri merupakan proses evaluasi yang digunakan untuk mengembangkan suatu kegiatan yang ada pada sekolah, dan setiap tahunnya kemungkinan kegian asesmen ini akan dilakukan.